Dialog Kebangsaan dengan Tema “Smart Voter Menuju Kepemimpinan yang Berkeadilan”

fusiuinsumedan, 19 Agustus 2024 – Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan selenggarakan Dialog Kebangsaan dengan tema “Smart Voter, Menuju Kepemimpinan yang Berkeadilan.” Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, khususnya generasi muda, mengenai pentingnya menjadi pemilih yang cerdas dalam menyongsong pemilihan umum yang akan datang.

Acara ini dihadiri oleh berbagai kalangan, mulai dari akademisi, mahasiswa, tokoh masyarakat, hingga perwakilan organisasi kepemudaan. Dalam sambutannya, Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kelembagaan Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan, Dr. Elly Warnisyah Harahap, M.Ag. menekankan pentingnya peran pemilih yang cerdas dalam menentukan arah kepemimpinan bangsa. “Pemilih yang cerdas adalah mereka yang tidak hanya melihat janji-janji politik, tetapi juga mampu menilai integritas, visi, dan rekam jejak calon pemimpin. Kepemimpinan yang berkeadilan hanya dapat terwujud jika masyarakat memilih dengan bijak,” ungkapnya.

Diskusi yang berlangsung hangat ini juga menghadirkan sejumlah narasumber dari berbagai latar belakang, termasuk ahli politik, pakar hukum, dan aktivis sosial. Mereka membahas berbagai aspek yang harus dipertimbangkan oleh pemilih dalam memilih pemimpin yang mampu mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat, Narasumber: Dr. Tumpul Panggabean, M.A, Zulkarnain, M.Sos, Dr. Bakhrul Khair Amal, M.Si, Dr. Elly Warnisyah Harahap, M.Ag, Warjio, Ph.D. yang di pandu Oleh Dr. Aminuddin, M.A. C.I.P

Acara ini diisi dengan sesi tanya jawab interaktif yang memungkinkan para peserta untuk berdialog langsung dengan narasumber, menambah wawasan dan pemahaman mereka mengenai isu-isu kebangsaan yang sedang dihadapi.

Dengan adanya acara ini, diharapkan masyarakat, terutama generasi muda, semakin sadar akan peran penting mereka dalam menentukan masa depan bangsa. Melalui partisipasi aktif dan pemahaman yang mendalam, diharapkan tercipta kepemimpinan yang berkeadilan di Indonesia.